PAI Gelar Silaturahmi di Lampung, Tegaskan Komitmen Perkuat Profesi Advokat

Badan Pimpinan Pusat (BPP) Perkumpulan Advocaten Indonesia (PAI) mengadakan agenda silaturahmi bersama para anggota di Provinsi Lampung pada Minggu, 13 Juli 2025. Kegiatan tersebut berlangsung mulai pukul 12.00 WIB di Marley Signature, Bandar Lampung, dengan suasana hangat dan penuh antusiasme.

Jul 17, 2025 - 02:04
 0
PAI Gelar Silaturahmi di Lampung, Tegaskan Komitmen Perkuat Profesi Advokat

Mahadaya ' Bandar Lampung — Badan Pimpinan Pusat (BPP) Perkumpulan Advocaten Indonesia (PAI) mengadakan agenda silaturahmi bersama para anggota di Provinsi Lampung pada Minggu, 13 Juli 2025. Kegiatan tersebut berlangsung mulai pukul 12.00 WIB di Marley Signature, Bandar Lampung, dengan suasana hangat dan penuh antusiasme.

Hadir langsung dalam acara tersebut Ketua Umum PAI, Rey Utami, S.Sos., S.H., didampingi oleh jajaran pengurus pusat lainnya, yakni Sekretaris Jenderal BPP PAI Surya H. Saragih, S.E., S.H., M.H., Bendahara Umum Christopher Anggasastra, S.M., S.H., Ketua BPP Bidang Advokasi dan Pembelaan Organisasi Sukowati S. Pakpahan, S.H., M.H., serta Ketua BPP Bidang PKPA, Pengangkatan dan Sumpah Advokat Moh. Hasan Merah, S.H.

Turut hadir juga Ketua Majelis Kehormatan Organisasi PAI, Pablo Benua, B.M.P., S.H., dan Dewan Penasehat PAI Hasan Sutisna, S.H., M.H. Dari tingkat wilayah, tampak hadir Ketua BPW PAI Provinsi Lampung Achmad Rico Julian, S.H., M.H., Sekretaris Sopyan, S.H., serta jajaran pengurus wilayah lainnya. Lebih dari 100 anggota aktif turut meramaikan kegiatan ini.

Dalam sambutannya, Rey Utami menyapa para anggota sekaligus memaparkan sejumlah program kerja strategis yang akan dijalankan selama masa kepemimpinannya. Ia meyakinkan bahwa dengan soliditas kepengurusan saat ini, PAI siap melaju menjadi organisasi advokat yang unggul dan kompetitif.

“Kami akan realisasikan program-program ini secepat mungkin. Dengan kapasitas yang dimiliki pengurus saat ini, kami optimis PAI akan menjadi organisasi advokat terbesar dan terbaik di Indonesia,” ungkap Rey.

Rey menambahkan bahwa PAI akan menyalurkan beasiswa bagi calon advokat berprestasi, serta menyiapkan media partner organisasi guna mendukung anggota dalam melakukan ekspos terhadap kasus-kasus yang sedang mereka tangani.

Tak hanya itu, ia juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas bagi advokat yang telah diangkat oleh PAI. Oleh karena itu, dalam waktu dekat akan digelar pelatihan dan pembekalan bersertifikat guna mendukung peningkatan kompetensi tersebut.

“Kami telah menjalin kerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi melalui MoU, dan ke depannya akan memperluas sinergi dengan kementerian seperti ATR/BPN dan Kominfo. Saat ini komunikasi aktif sudah terjalin dengan para menterinya,” tambahnya.

Momen istimewa terjadi saat Pablo Benua menghubungi Ketua Mahkamah Agung RI, Prof. Dr. H. Sunarto, S.H., M.H., melalui sambungan WhatsApp yang disiarkan langsung kepada peserta. Dalam percakapan tersebut, Sunarto menyatakan dukungannya terhadap pengembangan PAI dan mengundang pengurus organisasi untuk datang langsung ke kantor Mahkamah Agung untuk menyerahkan buku daftar anggota.

“Silakan datang ke kantor, kami akan fasilitasi,” ujar Ketua MA yang disambut riuh tepuk tangan peserta.

Acara juga menjadi momentum penting dengan diserahkannya Surat Keputusan (SK) Kepengurusan BPW PAI Provinsi Lampung dari Ketua Umum PAI Rey Utami, didampingi Sekjen Surya H. Saragih, kepada Ketua BPW PAI Lampung Achmad Rico Julian, S.H., yang turut didampingi Sekretaris Sopyan, S.H.

Kegiatan silaturahmi ini bukan hanya mempererat hubungan antaranggota, tetapi juga mempertegas arah perjuangan organisasi dalam menguatkan profesi advokat yang bermartabat dan profesional di Indonesia.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow